SUBANG - Komandan Wing Pendidikan 300/Teknik (Danwingdik 300/Teknik) Kolonel Tek Videon Nugroho S., S.T., M.Han, yang didamping oleh Kepala Dinas Operasi Pendidikan (Kadisopsdik) Letkol Tek Arrad Taufik Harmoko, S.T., PCSC., MMS., Komandan Skadik 303 Letkol Tek Opstar Imam Saputra., S.T., M.I.Pol dan Perwira Staf Skadik 303 menerima kunjungan Supervisi Gardik di Skadik 303, bertempat di Ruang Rapat Skadik 303 Wingdik 300/Teknik, Kalijati. Senin (24/10/2022).
Di dalam sambutanya Danwingdik 300/Teknik mengucapkan, selamat datang dan terima kasih kepada Paban IV/Bindik Spersau Kolonel Pnb Hendri Ahmad Badawi beserta Tim yang telah berkenan hadir di Wingdik 300/Teknik ini.
Selanjutnya Danwingdik 300/Teknik menyampaikan, bahwa Supervisi Gardik ini bertujuan untuk mengevaluasi kondisi 10 komponen Pendidikan yang di Skadik 303. Terkait dengan hal tersebut, maka dengan Supervisi Gardik ini diharapkan 10 komponen pendidikan yang belum terpenuhi/belum optimal menjadi terpenuhi, sehingga penyelenggaraan pendidikan dapat berjalan dengan baik, " Tutupnya. (Pen300)